Breaking News

Terlalu Banyak Makan, Pria Ini Dilarang Datang ke Restoran All You Can Eat

Foto: Istimewa


Jakarta - Pria ini tak lagi boleh datang ke restoran setelah melahap 100 piring hidangan. Anehnya restoran itu merupakan restoran all you can eat.

Restoran dengan menu prasmanan atau all you can eat membebaskan pengunjung untuk mengambil makanan sepuasnya. Mulai dari hidangan pembuka hingga hidangan penutup. Hal ini tentunya menguntungkan orang yang doyan makan. 

Walau tak suka makan, orang cenderung akan makan lebih banyak saat menyambangi restoran all you can eat. Pihak restoran pastinya sudah mengetahui hal ini sebelum menyajikan beragam menu prasmanan tadi.

Terlalu Banyak Makan, Pria Ini Dilarang Datang ke Restoran All You Can Eat

Tapi agaknya restoran sushi all you can eat sushi ini kehabisan kesabaran pada salah satu pengunjungnya. Pasalnya pihaknya dengan gamblang melarang pengunjung setianya itu untuk tidak makan di sana lagi. 

Hal itulah yang dialami oleh Jaroslav Bobrowski. Pria asal Jerman itu tak diperbolehkan lagi makan di  Running Sushi. Bukan tanpa alasan, Bobrowski melahap hampir 100 piring hidangan yang tersaji tiap datang ke sana.

Untuk bisa makan sepuasnya di Running Sushi, pengunjung wajib membayar sebesar $18.49 (Rp 273 ribu). Harga itu tak sebanding dengan semua sajian yang dilahap Bobrowski.

Terlalu Banyak Makan, Pria Ini Dilarang Datang ke Restoran All You Can Eat


Setelah ditelusuri, hal ini terjadi karena Bobrowski sengaja berpuasa selama 20 jam sebelum dirinya mengunjungi Running Sushi. Karenanya daripada restoran itu bangkrut akibat ulah Bobrowski, lebih baik pihaknya melarang pengunjung setianya itu untuk tak lagi makan di sana. 

"Dia melahap (sajian) untuk lima orang. Itu bukanlah hal normal, " jelas pemilik Running Sushi, Passauer Neue Presse pada The Local (14/9).

Bobrowski sendiri merupakan mantan binaragawan yang kini bekerja sebagai software engineer. Ia pun menjelaskan bagaimana pihak restoran mengatakan kepadanya secara langsung agar tak lagi berkunjung.

"Ketika saya keluar dan membayar, saya memberikan uang tip tapi pelayannya tak menerimanya," tutur Bobrowski.

Sebelum ia pergi, pemilik dan chef Running Sushi menyambanginya dan berujar kalau dirinya dilarang datang ke sana karena terlalu banyak makan. 



          SHIOULAR BANDAR TOGEL ONLINE TERAMAN DAN TERPERCAYA

Tidak ada komentar