Breaking News

Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra

Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra
 
Produsen otomotif asal negeri Matador yaitu Cupra mulai memperkenalkan mobil konsep listrik miliknya yang diberi nama Electric Tavascan.
 
Sama seperti perusahaan otomotif lain pada umumnya mobil konsep listrik yang satu ini juga diklaim menjadi salah satu mobil listrik terbaik nantinya ketika dirilis.

Mobil konsep listrik yang satu ini direncanakan akan hadir di Frankfurt International Motor Show 2019 yang akan diadakan pada tanggal 12 September hingga 22 September 2019 mendatang.


Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra

Meski merupakan perusahaan otomotif yang masih terbilang baru ternyata mobil konsep listrik yang dibuat oleh Cupra ini memiliki desain yang sangat keren dan diprediksi akan menjadi salah satu mobil listrik terbaik.

Sebelumnya Electric Tavascan ini sudah pernah diperkenalkan di ajang Geneva Motor Show 2019 pada bulan Maret lalu namun masih bersistem hybird.

Untuk nanti yang akan diperkenalkan pada ajang Frankfurt International Motor Show 2019 adalah mobil yang sama hanya saja yang kali ini akan berbekal tenaga listrik.


Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra

Jika dilihat tampilannya, mobil konsep listrik ini memiliki desain bodi licin khas milik Volkswagen MEB yang kental dengan aura mobil SUV.

 

Karenanya mobil konsep listrik ini akan terlihat sangat garang dan gagah sekali dan siap memukau para pengunjung dari Frankfut International Motor Show nantinya.

Pada bagian interior mobil listrik ini akan dibalut dengan bahan-bahan berkualitas dari kulit asli yang disematkan dimulai dari dashboard hingga jok mobilnya.

Pada panel hiburan mobil konsep listrik ini akan dilengkapi dengan layar sentuh berukuran 13 inci bersama dengan odometer digital 12,3 inci.


Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra

Tenaga mobil konsep listrik ini nantinya akan berasal dari 2 motor listrik pada bagian depan dan belakang mobil yang diklaim mampu menyemburkan tenaga hingga 306 PS.

Menariknya lagi mobil konsep listrik ini dikatakan mampu berakselerasi dari 0 – 100 km/jam hanya dalam waktu kurang dari 6,5 detik dan mampu mencapai top speed hingga 450 km.

Electric Tavascan akan digerakkan menggunakan baterai 77 kWh berbahan lithium-ion.

Sebagai informasi tambahan Cupra adalah anak perusahaan dari Seat yaitu salah satu produsen otomotif raksasa yang berada di Spanyol yang tergabung dalam VW Group.


Electric Tavascan, Mobil Listrik Keren Dari Cupra

Cupra memiliki posisi yang bisa dibilang mirip dengan posisi Lexus yang merupakan anak perusahaan dari Toyota, layaknya Lexus juga Cupra lebih berfokuskan kepada mobil-mobil mewah dan kini merambat ke mobil listrik.

Tidak ada komentar